Video Konser Weezer di Jakarta Youtube - Band yang sejak tahun 1994 silam meluncurkan album ini akhirnya bisa tampil di hadapan para penggemar di Jakarta, Indonesia pada hari Selasa (8/1/2013) malam. Penantian selama 18 tahun perjalanan Band yang bernama Weezer ini pun terbayarkan lewat aksi Rivers Cuomo cs yang interaktif dengan penonton saat konser tersebut.
Saat jumpa pers sehari sebelum penampilan Weezer di Lapangan D, Senayan, para personel Weezer mengaku belum pernah mendengar tentang Negara Indonesia sebelumnya. Tetap karena banyaknya permintaan dari penggemar di Indonesia lewat social media khususnya , serta dukungan mereka selama ini kepada band, Weezer pun merasa terpanggil untuk melakukan Konser di Indonesia. Berikut ini merupakan Video Konser Weezer di Jakarta Youtube.
Sebelum konser Weezer di Jakarta dimulai, Rivers sang Vokalis yang tampil smart casual dengan balutan jaket orange, terlebih dahulu melakukan cek sound singkat sambil melakukan gerakan pemanasan seperti olahragawan. "Kami Weezer," kalimat yang disampaikan Rivers dengan bahasa Indonesia yang kemudian disambut teriakan penonton. Lagu pertama yang mereka bawakan berjudul 'I Want You To' sebagai pembuka konser. Sesuai janjinya, Weezer sendiri membawakan lagu-lagu seperti, 'Pork And Beans' dan 'Troublemaker' dari The Red Album, 'Beverly Hills', 'Island In the Sun', 'Perfect Situation', hingga 'El Scorcho' dari album Pingkerton.
Kemudian ditengah konser yang dipadati kurang lebih 10 ribu penonton, disuguhkan foto-foto perjalanan band yang mulai terbentuk pada 1992 lalu itu melalui slide-slide video. Kemudian Konser Weezer berlanjut dengan lagu-lagu seperti 'My Name Is Jonas', 'Undone', 'No One Else', 'In the Garage'. Rivers Cuomo telah mengganti kostum, dan terlihat lebih bad boy setelah melepas kacamatanya. Total, Lagu yang dibawakan band Weezer adalah 21 lagu dalam konser yang digelar tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar